Kodim 0811 Tuban Serahkan Alat Pompa Air Bantuan Dari Kementan RI Kepada Poktan

    Kodim 0811 Tuban Serahkan Alat Pompa Air Bantuan Dari Kementan RI Kepada Poktan

    TUBAN, – Untuk mendukung program pemerintah, Kodim 0811 Tuban bersama Pemerintah Kabupaten Tuban menggelar acara penyerahan alat pompa air kepada Kelompok Petani di wilayah binaan bertempat di Makodim 0811 J. Dr. Wahidin Sudirohusodo Kecamatan Tuban Kabupaten Tuban, Rabu (01/05/2024).

    Dalam kesempatan tersebut, Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Tuban Bpk. Eko Julianto S.STP., MM., mengatakan bahwa kegiatan ini dalam rangka penyerahan alat pompa air untuk percepatan tanam padi sejumlah 78 pompa air ditambah traktor 40 unit yang sedang di proses melengkapi alat dan perlu di uji coba dan kami serahkan ke poktan masing-masing.

    “Sqya harap setelah penyerahan ini agar di operasionalkan untuk mengoptimalkan pertanian”, Harap Kadistan Kabupaten Tuban.

    Ditempat yang sama, Kasdim 0811 Tuban Mayor Caj Sunarso senada dengan Kadistan Tuban bahwa setelah menerima alat ini agar dimaksimalkan mungkin untuk pertanian, dan agar dirawat di jaga agar masa pakainya lama, dengan tujuan untuk meningkatkan hasil panen yang lebih banyak dan bagus.

    “Saya minta agar alat pompa air ini diterima dan dipergunakan dengan baik”, Pinta Kasdim.

    Diakhir acara penyerahan, Sekda Kabupaten Tuban Dr. Ir. Budi Wiayana menyampaikan ucapan syukur Alkhamdulillah hari ini kita mendapatkan alat pompanisasi, dan terimakasih bapak ibu yg hadir di sini sudah berkontribusi dalam swasembada pangan, cita cita mas bupati bagaimana daulat pangan sampai di tahun 2045 harus benar benar menjadi pondasi pangan bisa bertahan dan meningkat lagi khususnya disektor tanaman jagung.

    “Titipan dari Mas Bupati, untuk pertanian jadi tumpuan Kabupaten Tuban”, Tutur Sekda.

    Lanjutnya, Pemda didukung TNI saling bahu membahu untuk memperluas area tanam, dan yang harus di penuhi adalah potensi air, sehingga di Kabupaten Tuban di berikan kepercayaan dari Kementrian RI berupa alat pompanisasi dan alat traktor.

    “Kepercayaan ini mari kita tindak lanjuti dan dijaga dengan kerja bareng bersama dengan TNI dengan di bimbing oleh koordinator wilayah”, Tutup Sekda. (Faro)

    tuban
    Basory Wijaya

    Basory Wijaya

    Artikel Sebelumnya

    Rapat Paripurna Serah Terima Jabatan Ketua...

    Artikel Berikutnya

    Kasdim 0811 Tuban Hadiri Upacara Peringatan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Tekankan Peran Penting Pemuda Muhammadiyah Dalam Wujudkan Indonesia Emas 
    Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Anumerta ke Almarhum AKP Ulil Ryanto
    Jadikan Inspirasi Dan Motivasi Bagi Para Ibu ‘Aisyiyah, Danramil 0811/04 Merakurak Menghadiri Kegiatan Seminar Parenting Bersama Ikatan Guru Aisyiyah Bustanul Athfal
    Minimalisir Terjadinya Pelanggaran Di Satuan TNI AD, Kodim 0811/Tuban Menyelenggarakan Penyuluhan Hukum Kepada Personil Militer, PNS Dan Persit
    Antisipasi Bencana Hidrometeorologi Di Wilayah, Forkopimda Kabupaten Tuban Melaksanakan Apel Gelar Pasukan Dan Peralatan Di Kodim 0811/Tuban
    Bati Tuud Koramil 0811/10 Bangilan Hadiri Kegiatan Bahtsul Masail Bersama Para Ulama Tuban
    Wujudkan Tuban Adem Ayem, Dandim 0811/Tuban Hadiri Apel Siaga Masa Tenang Dan Launching Patroli Gakumdu Pada Pilkada Serentak Tahun 2024
    Metode Gasing, Cara Cepat Gumil Dari Kodim 0811/Tuban Untuk Meningkatkan Pemahaman Siswa Belajar Matematika
    Pasar Desa Jatirogo Di Lalap Si Jago Merah, Babinsa Bersama Warga Berjibaku Padamkan Dengan Cepat
    Wujudkan Kantor Yang Bersih, Personil Koramil 0811/08 Widang Melaksanakan Pemeliharaan Bangunan
    Wujudkan Ketahanan Wilayah Yang Tangguh, Kodim 0811/Tuban Gelar Cegah Tangkal Radikalisme Dan Separatisme Semester II TA. 2024
    Kedisiplinan Adalah Modal Pokok, Babinsa Koramil 0811/13 Tambakboyo Bekali In House Training
    Upaya Koramil 0811/15 Jenu Menjaga Wilayah Binaan Aman Dari Kebakaran
    Sukseskan Pemilu Tahun 2024, Babinsa Bersama 3 Pilar Koramil 0811/01 Kota Tuban Pengamanan TPS Di Wilayah Binaan
    Wujud Syukur Di Hari Kemerdekaan Ke -78, Babinsa Koramil 0811/10 Bangilan Karya Bakti Bersama Masyarakat
    Manfaatkan Lahan Kosong, Babinsa Koramil 15 Jenu Tanam Pohon Berbuah Bersama Masyarakat
    Saka Wira Kartika Koramil 0811/04 Merakurak Bagikan Takjil Kepada Pengguna Jalan

    Ikuti Kami